Jerawat menjadi salah satu permasalahan yang umum dialami semua usia. Umumnya, jerawat mulai muncul saat usia remaja dimana jerawat pada remaja dipengaruhi oleh perubahan hormon, sementara jerawat pada orang dewasa bisa muncul akibat stres atau akibat konsumsi obat tertentu.
Jerawat yang mengganggu bisa menimbulkan rasa tidak percaya diri dan mengganggu penampilan. Jerawat bisa disebabkan oleh berbagai faktor, seperti faktor hormonal, faktor genetik, konsumsi makanan tertentu, seperti produk susu, makanan tinggi karbohidrat, dan makanan tinggi gula serta akibat kebiasaan buruk, seperti jarang mencuci muka.
Jerawat bisa muncul di berbagai bagian tubuh, seperti wajah, dada, punggung, dan leher. Kamu bisa mengatasi jerawat dengan mencuci bagian tubuh yang berjerawat dengan produk yang mengandung paling tidak 3 bahan penting berikut. Apa saja bahan penting tersebut?
Bio Sulfur
Bio sulfur adalah sulfur dalam bentuk cair berwarna coklat yang lebih mudah disserap oleh kuit dan di proses secara bioteknologi sehingga menghasilkan Bio Sulfur yang tidak berbau sulfur. Sulfur dikenal memiliki sifat anti-inflamasi yang jika digunakan dengan tepat, dapat mengurangi kadar minyak berlebih pada kulit, mengurangi timbulnya jerawat, mengatasi dermatitis seboroik, dan menghilangkan bekas luka.
Lactic Acid
Lactic acid merupakan salah satu jenis AHA (alpha hydroxy acids). Meski begitu, kandungan ini cenderung lebih ramah di kulit daripada jenis AHA lainnya. Hal ini membuat penggunaan lactic acid aman untuk segala jenis kulit, termasuk kulit sensitif sekalipun. Beberapa manfaat Lactic acid adalah mengangkat sel kulit mati, merangsang pertumbuhan sel baru, menyamarkan noda hitam bekas jerawat, membuat kulit lebih kencang dan melembapkan kulit.
Vitamin B3
Vitamin B3 atau juga biasa disebut niacinamide umum dipakai untuk produk kesehatan dan kecantikan karena manfaatnya yang banyak, salah satunya dapat membantu mengatasi jerawat. Vitamin B3 juga memiliki sifat anti inflamasi yang dapat mengurangi peradangan akibat jerawat, mengatur produksi minyak, meningkatkan fungsi pelindung kulit, mencerahkan kulit, meminimalkan risiko kemunculan kerutan.
Lalu adakah produk yang mengandung 3 (tiga) bahan di atas sehingga mampu atasi jerawat? Tentu saja! Kamu bisa menggunakan produk sabun Asepso Bio Sulphur Transparent. Sabun Asepso Bio Sulphur Transparent ini memiliki bahan-bahan penting yang ampuh atasi jerawat, diantaranya:
- Mengandung Aktif Bio Sulfur untuk membersihkan pori-pori yang tersumbat.
- Mengandung Lactic Acid yang mampu mengangkat sel kulit mati.
- Mengandung Vitamin B3, bahan aktif untuk menyamarkan noda bekas jerawat.
Selain ketiga bahan di atas, sabun Asepso Bio Sulphur Transparent juga mengandung Glycerin, yang dapat melembabkan kulit kering, mempercepat penyembuhan luka, mengurangi jerawat, serta menjaga kelembutan kulit.
Cara pakainya pun mudah, cukup usap Sabun Asepso Bio Sulphur Transparent dan gosokkan pada kulit yang basah lalu bilas sampai bersih. Gunakan untuk mandi dua kali sehari agar hasilnya maksimal #BersihBebasBerjerawat